SUMBAWA BARAT-Kapolsek Brang Rea,Iptu I Wayan Denny Suprapto bersama anggotanya memberikan pengamanan terhadap kegiatan pelepasan Calon Jamaah Haji (CJH) di Masjid Nurul Iman Desa Sapugara Bree Kecamatan Brang Rea,Jumat (17/5).
Camat Brang Rea Arkamudin dalam sambutannya mengatakan syukur alhamdulillah pada hari ini Kita bisa melaksanakan Kegiatan Pelepasaan Jamaah calon Haji Dari kecamatan Brang Rea
Begitu juga dari Pemerintah kecamatan Brang Rea Mengucapkan selamat kepada para Calon Jamaah Haji semoga Ibadahnya di terima oleh Allah SWT dan tetap Diberikan Kesehatan dan Keselamatan
" Dengan ini kami dari Pemerintah Kecamatan Brang Rea melepas para Jamaah calon Haji untuk Di Antar ke Masjid Agung darussalam KTC di Kecamatan Taliwang,"tegasnya.
Komentar0