Gpd8TfAlBUYoTfM6TUAlTUAlTA==

Mahasiswa Universitas Al Azhar Mataram Deklarasi Pemilu Damai

MATARAM-Mahasiswa Universitas Islam Al - Azhar Mataram mendeklarasikan untuk mewujudkan Pemilu Damai menjelang hari pencoblosan  pada 14 Februari 2024,

“Kami siap mengawal dan menjaga agar Pemilu 2024 berjalan jujur, adil dan jauh dari kecurangan khususnya di dalam kampus tidak ada tekanan, arahan maupun keberpihakkan kepada salah satu calon Presiden. Kami hadir sebagai barisan bagian dari pemuda dan millenial yang menginginkan Pemilu 2024 berlangsung secara damai, jujur dan adil,” disampaikan oleh perwakilan salah satu Dosen di Universitas Islam Al - Azhar Mataram untuk Demokrasi Provinsi NTB. 

Untuk menjaga keamanan dan ketertiban  pesta demokrasi berlangsung jujur dan adil, salah satu upaya adalah memerangi hoax yang disebar oleh orang yang tidak bertanggung jawab, ingin mengganggu kelancaran proses pesta demokrasi itu.

“Tugas kita, para pemuda harus ikut menyadarkan agar elemen masyarakat menjaga dari berita  hoax dan ujaran kebencian. Juga untuk menghindari konflik dan perpecahan di tahun politik saat ini sedang berlangsung, mahasiswa/mahasiswi memiliki peran penting sebagai pelaku sekaligus pengawas dari jalannya demokrasi di Indonesia,”.

Dalam Deklarasi Damai Pemilu 2024 tersebut menyatakan beberapa point ;
1. Menolak politik praktis di areal kampus. 
2. Menolak Golput dan ikut berperan serta dalam Pemilu 2024.
3. Menjaga marwah Civitas Akademika dengan mengedepankan netralitas dalam Pemilu 2024.

Dalam Deklarasi Pemilu 2024 juga disampaikan agar tetap Menjaga Stabilitas Kamtibmas yang Kondusif Dengan Menghindari Segala Bentuk Provokasi dan Adu Domba Antar Massa Pendukung dan Simpatisan dan terakhir Saling Menghargai, hormati hak Serta Perbedaan Pilihan dalam berpolitik.

Komentar0

Type above and press Enter to search.