Gpd8TfAlBUYoTfM6TUAlTUAlTA==

Puskesmas Selong Re Akreditasi Menuju Paripurna ‎

Lombok Timur-Pihak Puskesmas Selong melakukan kegiatan re akreditasi. Dengan pihak tim supervisor melakukan peninjauan terhadap persiapan pihak Puskesmas Selong dalam menghadapi akreditasi.‎

Dalam kegiatan itu turut mendampingi tim supervisor dari Dinas Kesehatan Lotim,Kepala Puskesmas Selong,L.Bayang Hariadi bersama dengan jajaran Puskesmas Selong.

Begitu juga ada daring untuk ditelusuri dokumen dan luring untuk melihat kondisi di unit layanan yang ada di Puskesmas Selong.‎

Kasubag TU Puskesmas Selong, Sar'i Hidayat mengatakan kegiatan ini dalam rangka akreditasi,karena tujuannya diberlakukan akreditasi dalam rangka untuk membina puskesmas dan fasilitas pelayanan kesehatan primer.

Begitu juga dalam upaya berkelanjutan memperbaiki sistim pelayanan dan kinerja yang berfokus pada kebutuhan masyarakat,keselamatan dan menajemen resiko.

" Harapan kami bisa menjadikan Puskesmas Selong sebagai pusat pelayanan kesehatan terdepan menyeluruh serta bisa mendapatkan predikat paripurna," tegasnya.(N02)

Komentar0

Type above and press Enter to search.