Gpd8TfAlBUYoTfM6TUAlTUAlTA==

Seribu Pramuka Siaga Uji Nyali di Kegiatan Pesta Siaga Kwartir Ranting Selong

Ntbpost.Com-Sekitar 1000 orang pramuka siaga di wilayah Gerakan Pramuka Kwartir Ranting Selong mengikuti pesta siaga yang bertempat di taman tugu Selong,Sabtu (29|7).

Sementara kegiatan pesta siaga dibuka langsung Camat Selong, Baiq Widiana Astuti selaku Ketua Majelis Pembimbing Ranting Gerakan Pramuka Kwartir Ranting Selong.

Hadir juga Ketua Gerakan Pramuka Kwarran Selong,L.Zainal Abidin, Andalan Cabang Gerakan Pramuka Kwarcab Lotim, Andalan Ranting, Pembina dan Pendamping masing-masing peserta pesta siaga.

Sementara kegiatan pesta siaga itu juga dimeriahkan dengan pementasan gendang Belek dari pramuka SDN 2 Rakam. Sedangkan dalam kegiatan itu akan dilombakan dalam bentuk permainan besar.

Seperti taman agama,taman karakter siaga,taman siaga pinter,taman scouting skill,taman bermain,taman bumbung kemanusian,taman administrasi.

Ketua Mabiran Gerakan Pramuka Kwarran Selong, Baiq Widiana Astuti dalam sambutannya mengatakan Gerakan pramuka memiliki peranan penting dalam kehidupan berbangsa dan bernegara dalam membentuk watak dan sikap yang baik.

Begitu juga gerakan pramuka juga memiliki sikap gotong royong dan rasa kesetiakawanan sosial,karena awal masuk diperkenalkan dengan dwi Darma dan dasa Darma Pramuka.

" Gerakan Pramuka memiliki peran penting untuk membentuk karakter anak bangsa yang baik," tegas Ketua Mabiran.

Oleh karena itu,lanjutnya dengan kegiatan pesta siaga ini tentunya banyak manfaat yang akan diambil para peserta didik untuk nantinya diterapkan di sekolah maupun lingkungan sekitarnya.

" Setiap anggota Pramuka menjadi agen perubahan untuk kemajuan bangsa kedepannya," ujarnya.

Camat Selong juga sempat menyinggung mengenai banyaknya perkawinan usia dini,karena tidak pandai dalam bergaul sehingga terjadi hal tersebut.

Namun kami percaya kalau anggota Pramuka tidak ada yang melakukan itu, karena telah di tempa dengan pendidikan disiplin,mental dan watak serta karakter yang baik untuk diri sendiri maupun orang lain.

" Kita percaya anggota Pramuka tidak melakukan tindakan yang dapat merugikan diri sendiri maupun orang lain," tandasnya.(N02).

Komentar0

Type above and press Enter to search.